fuah@uinkhas.ac.id (0331) 487550

Meningkatkan Himpunan Yang Aktif dan Berkualitas, HMPS BSA FUAH UIN KHAS Jember Studi Banding ke HIMAPRO BSA UIN Sunan Ampel Surabaya

Home >Berita >Meningkatkan Himpunan Yang Aktif dan Berkualitas, HMPS BSA FUAH UIN KHAS Jember Studi Banding ke HIMAPRO BSA UIN Sunan Ampel Surabaya
Diposting : Minggu, 30 Jul 2023, 09:52:14 | Dilihat : 294 kali
Meningkatkan Himpunan Yang Aktif dan Berkualitas, HMPS BSA FUAH UIN KHAS Jember Studi Banding ke HIMAPRO BSA UIN Sunan Ampel Surabaya


Himpunan mahasiswa program studi Bahasa dan Sastra Arab  (HMPS BSA) UIN KHAS Jember telah melakukan  studi banding bersama Himpunan Mahasiswa Program Bahasa dan Sastra Arab (HIMA PRO BSA) UIN  Sunan Ampel Surabaya pada hari Sabtu (29 Juli 2023).

Studi banding ini dilakukan dengan tujuan menambah wawasan serta pengetahuan yang nantinya akan menjadi bekal untuk mengupgrade proker masing-masing dengan harapan kedepannya sistem manajemen kinerja menjadi lebih baik lagi.

Dalam kegiatan ini, dihadiri oleh ketua HMPS BSA UIN KHAS Jember Sri Wahyuni serta  sembilan jajarannya dan juga Ketua HIMAPRO BSA UIN Surabaya Quincy Jordana Serta  39 jajarannya. 


Quincy Jordano selaku ketua HMPPRO BSA UIN Sunan Ampel Surabaya memberikan sambutan dalam acara ini dengan mengharapkan bisa  menjalin tali silaturrahmi satu sama lain antara para pecinta bahasa arab, juga bisa menjadi sarana evaluasi dalam instrastruktur satu sama lain agar menjadi lebih baik lagi. Kemudian, dilanjutkan dengan sambutan kedua dari   ketua HMPS BSA UIN KHAS Jember Sri Wahyuni  juga  mengatakan dalam sambutannya ia mengharapkan studi banding ini kedepannya bisa menginovasi program kerja yang kurang inovatif menjadi lebih efektif juga bisa menciptakan ukhuwah persaudaraan antara HMPS BSA UIN KHAS Jember dengan HIMAPRO BSA UINSA. Setelah Ketum masing-masing univ memberikan sambutan, kemudian disambung dengan pemaparan program kerja juga diskusi bersama.
 
Kesempatan yang berharga ini dimanfaatkan oleh kedua belah pihak agar dapat mengetahui program kerjanya baik yang terlaksana  maupun yang akan  dilaksanakan.

Kegiatan ini diselingi dengan hiburan serta makan bersama. Kemudian ditutup dengan doa  serta sesi foto bersama dengan pemberian kenang-kenangan dari pihak UIN khas Jember selaku tamu dalam acara ini, dan setelahnya lanjut keliling kampus UIN Surabaya bersama-sama.

;