fuah@uinkhas.ac.id (0331) 487550

Prodi BSA: Gelar FGD dalam Penyesuaian Visi dan Misi Program Studi

Home >Berita >Prodi BSA: Gelar FGD dalam Penyesuaian Visi dan Misi Program Studi
Diposting : Jumat, 23 Jun 2023, 07:19:22 | Dilihat : 624 kali
Prodi BSA: Gelar FGD dalam Penyesuaian Visi dan Misi Program Studi


(22/6/2023) Tim Focus Group Discussion Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora memiliki kegentingan dalam pembenahan dan evaluasi kurikulum maupun visi misi setiap program studi. Kegentingan tersebut mendorong para akademisi dan stakeholder Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora untuk menyegerakan adanya Focus Group Discussion (FGD). Maka dari itu hari Kamis pada tanggal 22 Juni 2023 Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora melaksanakan Rapat Koordinasi dan Evaluasi Kurikulum di Mirah Hotel Banyuwangi. Acara ini diikuti oleh Rektor Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember, Dekan Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora, jajaran Wakil Dekan , jajaran Kaprodi, beberapa staff dan stakeholder fakultas.

Dalam FGD kali ini para peserta membawa hasil mengenai visi dan misi Program Studi Bahasa dan Sastra Arab yang merupakan turunan terapan dari visi misi Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora yaitu:

Visi Prodi BSA:

Menjadi program studi terkemuka di Asia Tenggara pada tahun 2045 dalam keilmuan bahasa dan sastra Arab yang berbasiskan riset dan kearifan lokal untuk kemanusiaan dan peradaban

Misi Prodi BSA:

Pendidikan dan pengajaran

a. Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran keilmuan bahasa dan sastra Arab klasik dan kontemporer yang diintegrasikan dengan kearifan lokal sebagai basis keilmuan.

Penelitian

b. Meningkatkan kualitas penelitian dalam bidang keilmuan bahasa dan  sastra Arab klasik dan kontemporer yang bermanfaat bagi kepentingan kemanusiaan dan peradaban;

Pengabdian

  1. Meningkatkan mutu pengabdian kepada masyarakat dibidang keilmuan bahasa dan sastra Arab klasik dan kontemporer berbasis riset dan kearifan lokal.
  2. Meningkatkan kemitraan program studi dan masyarakat dalam pengembangan ilmu bahasa dan sastra Arab klasik dan kontemporer untuk kesejahteraan masyarakat;
  3. Menggali dan menerapkan nilai kearifan lokal dibidang bahasa dan  sastra Arab klasik dan kontemporer untuk mewujudkan masyarakat berkeadaban; dan
  4. mengembangkan kerja sama dalam rangka pengembangan bahasa dan sastra Arab dengan berbagai pihak dalam skala regional, nasional, dan internasional untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan tridharma perguruan tinggi.
;